RSS
Hello...!! Selamat datang di blog GenkSoel Moeda..Di sini kami memposting berbagai tutorial seputar Multimedia yang menarik...

TANGGA PUTAR 3D


Menyambung tulisan minggu lalu tentang membuat TANGGA 3D, maka untuk minggu ini saya akan coba jelaskan cara membuat TANGGA PUTAR 3D. mudah-mudah bisa anda coba, kalau ada kendala silakan hubungi saya.

Buka dulu AutoCAD anda.

Buat sebuah lingkaran dengan radius 1.5

Kemudian buat sebuah lingkaran kedua dengan jari-jari 3 dimana titik tengahnya sama

Bagi lingkaran tersebut menjadi 20 bagian dengan mengetikkan command: DIV, pada garis lingkaran terluar, lalu buat garis-garis pembaginya.

Setelah itu buang/potong bagian-bagian yang tidak perlu dengan perintah TRIM.

Kemudian buang juga garis-garis hingga yang tinggal hanya 1 bagian dari anak tangga tersebut

Dengan perintah REGION, lakukan penggabungan 4 garis diatas menjadi 1 garis atau 1 poligon tertutup.

Setelah itu jadikan anak tangga tersebut menjadi gambar 3D dengan mengetikkan perintah EXTRUDE dengan memasukkan nilai tinggi = 0.2.

Langkah berikutnya sama dengan membuat TANGGA 3D topik minggu lalu, dengan melakukan copy berulang-ulang

Namun di sini ada kendala waktu me-ROTATE gambar anak tangga tersebut. Sebenarnya dengan sedikit trik, hal ini bisa dilakukan. Coba anda ikuti langkah berikut ini.

Pertama; jalankan perintah ROTATE , kemudian klik anak tangga yang akan diputar, setelah itu tekan tombol ENTER.

Kemudian AutoCAD akan meminta titik base point, klik titik ujung berikut ini. (==>titik Endpoint)

Kemudian ketikan huruf R (Reference) lalu ENTER,

Kemudian ketikan simbol @ lalu ENTER,

Kemudian AutoCAD akan meminta tentukan titik kedua dari anak tangga tersebut (Specify second point: ) klik pada titik ujung seperti gambar ini (==>titik Endpoint)

Kemudian AutoCAD akan meminta sudut baru (Specify the new angle:), anda tinggal klik titik pertemuan tangga berikutnya, seperti gambar dibawah ini. (==> titik Endpoint)

Lakukan perintah ini berulang-ulang sehingga dihasilkan gambar TANGGA PUTAR 3D berikut ini:


sumber: www.faisalashar.net



0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2009 GenkSoel Moeda "anak grafis". All rights reserved.
Free WordPress Themes Presented by EZwpthemes.
Bloggerized by Miss Dothy